Tempat Baru, Peluang Baru

Tampak depan Woody Park, oase baru di kota minyak

Semua orang tahu bahwa Balikpapan adalah pusat industri Migas de facto di Indonesia. Tetapi di tempat seperti itu justru muncul ide-ide untuk lebih mendekatkan diri ke alam dengan mendirikan tempat-tempat di mana kita bisa mengasah ketrampilan model high-rope dan beberapa fitur untuk pendidikan lingkungan.

Saat ini Woody Park sudah mendekati tahap penyelesaian, mudah-mudahan bulan depan operasional sudah bisa jalan. Dan Indorope, “kaki” saya yang satu lagi mendapatkan tawaran untuk menjadi sayap industri jasa akses tali di lokasi Woody Park. 

Perkembangan pesat wilayah kota baru Balikpapan

Tentunya tawaran itu tidak datang tiba-tiba. Proses Indorope sendiri untuk menjadi yang terbaik dalam industri akses tali (rope access) di Indonesia telah teruji dalam 2 tahun terakhir. Mulai dari mengecat roller coaster di Sentosa Island, melakukan NDT (non destructive testing) di beberapa tangki kilang minyak hingga terlibat dalam penyelidikan lapangan musibah Sukhoi telah dilewati. Kini saatnya untuk memetik buah kerja keras dan konsistensi itu. Dengan kerja yang lebih keras lagi…

Lansekap lain Woody Park, 15 menit dari Bandara Sepinggan, Balikpapan